Ratusan PPPK Temui Walikota Prabumulih Tolak Penundaan Pengangkatan 2026


PRABUMULIH, BERITAONE. CO. ID– Ratusan PHL dinyatakan lulus PPPK 2024, mengadukan nasibnya ke Wako Prabumulih H Arlan dan Wawako Franky Nasril SKom MM lewat aksi damai di depan Kantor Pemkot, Senin, (10/3/2025).

Wako Prabumulih, Cak Arlan dan Wawako, Bang Franky langsung menemui para PPPK 2024 guna menyalurkan aspirasinya menolak penundaan pengangkatan 2026.

Terima kasih atas aspirasinya secara tertib, meski kebijakan pemerintah pusat. Akan saya perjuangan, nasib para PPPK 2024 lulus ini. Cak paham dan mengerti,” ujar H. Arlan menyampaikan kepada pada aksi damai PPPK 2024 lulus.

Sebutnya, aspirasi ini jelas akan disampaikan kepada pemerintah pusat soal penundaan pengangkatan PPPK 2024 telah lulus.

Yakin dan percaya sama saya akan kita sampaikan ke pemerintah pusat. Karena, ini merupakan kebijakannya,” ucapnya.

Soal gaji PHL dinyatakan lulus PPPK 2024 akan segera dibayarkan. Sekarang ini, tengah berkordinasi bersama BKPSDM dan Sekda terkait pembayarannya.

Nanti siang kita rapatkan terlebih dahulu, soal gaji PHL ini bersama Pak Sekda dan Plt Kepala BKPSDM. Soal gaji PHL ini, agar segera bisa dibayarkan sesegera mungkin,” tandasnya.

Soal THR diminta para PHL, bebernya akan didiskusikan terdahulu kepada Sekda. Menurutnya, ada aturan tidak masalah tersebut. “Kalau ada, jelas kita bayarkan sesuai aturan dan ketentuan,” tambahnya.

Bobby, Perwakilan PPPK 2024 Lulus menyarakan, agar H. Arlan dan  Franky memperjuangkan nasib mereka. “Mendorong pemerintah pusat, akan melakukan pembatalan penundaan pengangkatan PPPK 2026. Khususnya, di Prabumulih dilakukan pengangkatan segera,” ucapnya.

Ungkapnya, demikian juga masalah gaji PHL, karena belum diangkat menjadi PPPK 2024 dan belum diangkat. “Yah harapan kita, segera dibayarkan. Termasuk, THR-nya,” harapannya.( MM) 

No comments

Powered by Blogger.