Pastikan Keamanan Lapas, Ka. KPLP Lapas Sekayu Kontrol Area Brandgang


MUBA, BERITAONE. CO. ID--Guna Pastikan Keamanan di Lapas Kelas IIB Sekayu, Kepala Pengamanan Lapas Sekayu (Ka. KPLP), Ari Ismanto dan staf melakukan kontrol rutin area Brandgang, Rabu (4/12/2024).

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib), perawatan sarana dan prasarana, serta pemeliharaan kebersihan lingkungan.

“Area Brandgang merupakan salah satu area yang rawan, sehingga keamanan dan kebersihannya harus selalu diperhatikan,” kata Ari.

Sementara itu, Kalapas Sekayu, Yosef Leonard Sihombing mengatakan, dirinya mengapresiasi kegiatan deteksi dini jajarannya tersebut.

Menurutnya, hal itu merupakan wujud pelaksanaan dari arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto untuk selalu memastikan fungsi pengamanan di Lapas.

“Dengan melakukan kontrol keliling, kita dapat langsung menjaga situasi dan kondisi di area Brandgang,” terangnya.(RM) 

No comments

Powered by Blogger.