Komisi II DPRD Prabumulih Fasilitasi Pertemuan LSM APM dan PT PHRZ 4 Field Prabumulih Terkait Fatality dan Tenaga Kerja Lokal


PRABUMULIH, BERITAONE.CO.ID– Komisi II DPRD Prabumulih yang dipimpin oleh Feri Alwi, SH, mengadakan pertemuan antara LSM APM dan PT PHRZ 4 Field Prabumulih, terkait isu fatality dan penggunaan tenaga kerja lokal, pada Rabu, 6 November 2024. Pertemuan yang juga dihadiri oleh perwakilan Disnaker Prabumulih ini berjalan lancar meskipun sempat terjadi perdebatan.

Menurut Feri Alwi, Ketua Komisi II DPRD Prabumulih, pertemuan ini menghasilkan sejumlah kesepakatan penting. Salah satunya, terkait permasalahan fatality yang sudah diproses di Polres Prabumulih dan telah dilakukan mediasi (restorative justice) antara PT TMMJ dan korban. Komisi II DPRD juga meminta PT Pertamina untuk berperan aktif melaporkan masalah ketenagakerjaan ke Disnaker Prabumulih dan memastikan rig tidak beroperasi sampai ada keputusan dari perusahaan.

“Selain itu, kami meminta PT Pertamina memperhatikan keselamatan kerja untuk menghindari kejadian fatality dan memprioritaskan tenaga kerja lokal,” ujar Feri.

Ketua LSM APM, Adi Susanto SE, mengungkapkan rasa terima kasih atas fasilitasi pertemuan ini. Dia juga menyambut baik respons PT PHRZ 4 Field Prabumulih yang menanggapi masalah fatality dengan serius. Mengenai tenaga kerja lokal, Adi mengapresiasi komitmen perusahaan yang akan mengakomodir hingga 60 persen tenaga kerja lokal unskill.

“PT PHRZ 4 Field Prabumulih berkomitmen untuk memprioritaskan tenaga kerja lokal unskill, sementara tenaga kerja skill akan disesuaikan dengan kebutuhan. Ini adalah langkah positif,” kata Adi.

Sementara itu, Senior Manager Field Prabumulih, M Lutfi Ferdiansyah, menegaskan bahwa masalah fatality telah selesai dan bahwa perusahaan akan lebih fokus pada penggunaan tenaga kerja lokal, khususnya yang unskill, sesuai dengan peraturan yang berlaku. PT PHRZ 4 juga akan berkoordinasi dengan Disnaker Prabumulih terkait hal tersebut.

“Sebagai perusahaan BUMN yang beroperasi di Prabumulih, PT PHRZ 4 memiliki tanggung jawab terhadap masyarakat sekitar dan berkomitmen untuk berkontribusi dalam pembangunan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Lutfi.

Pertemuan ini menunjukkan langkah positif dalam menyelesaikan masalah ketenagakerjaan dan keselamatan kerja, serta memberi perhatian lebih pada tenaga kerja lokal di Prabumulih.(MM) 

No comments

Powered by Blogger.