Sambut HUT Muba Ke-68, Relawan Setuja Gelar Liga Gaple dan Karoke


MUBA,BERITAONE.CO.ID- Dalam Rangka memperingati Hari Ulang Tahun tahun Kabupaten Musi Banyuasin yang ke-68, Relawan Posko SETUJA (Setulus Hati Satu Tujuan ) menggelar Turnamen Liga Gaple, dan Lomba Karaoke untuk Ibu - Ibu RT 07, 06, dan 09 di jalan Letnan H. Nur RT 07 RW 03 Kelurahan Serasan Jaya, Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Kamis (19/9/2024) malam.

Liga Gaple ini berlangsung selama tiga malam dari malam Jumat sampai malam Minggu, untuk Lomba Karaoke ibu - Ibu di mulai dua malam dari malam Sabtu sampai malam Minggu," kata Suharto.

Turnamen Liga Gaple ini untuk meriahkan hari jadi kabupaten Musi Banyuasin yang ke-68 tahun, peserta Liga gaple diikuti oleh 32 pasang terdiri dari pool A dan pool B.

Terima kasih kepada ibu Lucianty atas sumbangsih nya hingga liga gaple ini terlaksana, inilah bentuk kecintaanya kepada masyarakat Musi Banyuasin dalam meriahkan hari ulang tahun kabupaten Musi Banyuasin ke-68 tahun," ucapnya.

Masih Suharto, Ketua Relawan Setuja (Setulus Hati Satu Tujuan) Liga Gaple dan karoke  tidak di pungut biaya (Gratis) semua peserta yang mengikuti acara ini nantinya mendapatkan hadiah berupa Beras, Gula pasir, minyak sayur, tepung, dan mie instan walau nilainya tidak seberapa  inilah bentuk kebersamaan relawan Setuja biar semua peserta menikmati hasil perjuangan selama 3 malam berlomba sesuai dengan nama Posko relawan kami setulus hati satu tujuan (SETUJA) Bersama- Sama itu indah terang Suharto.

Tempat yang sama, Lizi warga RT 09 peserta Liga gaple mengungkapkan terima kasih kepada semua panitia yang telah mengadakan acara ini secara gratis sesuai dengan program Pasangan Calon Bupati Muba dan Calon Wakil Bupati Ir Hj. Lucianty SE dan Dr.H Syaparuddin SH.MH, sekolah Gratis, Berobat Gratis, perlengkapan Sekolah, Ansurasi kematian serta 1 Milyar 1 Desa semoga Allah SWT memudahkan Langkah dan tujuan serta ketulusan hatinya tercapai dan sukses untuk menjadi bupati dan wakil bupati Muba periode 2024- 2029 Tutupnya.

Terpantau Awak Media selama Acara berlangsung Aman Lancar dan kondusif. (RM)


No comments

Powered by Blogger.