Ratusan Masyarakat Saksikan Keseruan Lomba Layang-layang KORMI ke I Di Kecamatan Tanjung Batu...!!


OGAN ILIR-BERITAONE.CO.ID-- Ratusan Masyarakat yang ada di Kecamatan Tanjung Batu padati lapangan Ancol di  Desa Tanjung Atap saksikan kemeriahan dan keseruan lomba layang-layang pada PORCAM ke III KORMI ke I yang digelar Pemerintah Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan.

Yang membuat lebih meriahnya lagi, lomba layang-layang ini dibuka dan di saksikan langsung oleh Camat Tanjung Batu beserta para staf Kecamatan. Rabu 11 September 2024.

Firman, selaku ketua panitia dan sekaligus Kades Tanjung Atap, mengatakan, Alhamdulilah kegiatan lomba layang-layang yang digelarnya berjalan dengan sukses dan lancar.

Tentunya kami segenap panitia, mengucapkan rasa syukur Alhamdulillah kerena kegiatan lomba layang-layang ini berjalan sukses dan lancar, selaku ketua panitia saya tak lupa mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan yang telah berjibaku dalam menyukseskan kegiatan ini, terakhir saya juga mengucapkan selamat kepada seluruh pemenang " Kata Firman

Lomba layang-layang ini, merupakan salah satu cabang olahraga KORMI yang di lombakan oleh Pemerintah Kecamatan Tanjung Batu, selain lomba-lomba lainnya.(Zaki)

No comments

Powered by Blogger.