Pj. Bupati Serahkan Bantuan Zakat Kepada 305 Guru Ngaji
MUARA ENIM, BERITAONE. CO. ID---Sebanyak 305 Guru Ngaji se-Kecamatan Muara Enim menerima bantuan zakat asnaf fisabilillah dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupatenn Muara Enim di Masjid Babussalam Islamic Center, Kamis (19/09/2024).
Adapun bantuan total berjumlah Rp76 juta yang diserahkan langsung oleh Pj. Bupati Muara Enim, H. Henky Putrawan, S.Pt., M.Si., M.M., ini merupakan bantuan dari para muzakki yang telah menunaikan kewajiban berzakat dan infak melalui Baznas Kab. Muara Enim.
Pada penyerahan yang turut dihadiri langsung oleh Ketua Baznas Kab. Muara Enim, Drs. H. Fajeri Erham beserta sejumlah kepala OPD, Pj. Bupati menyampaikan terimakasih kepada Baznas Kab. Muara Enim termasuk pengurus masjid maupun para petugas pengumpul zakat dan tentunya para muzakki yang berasal dari ASN, jajaran pegawai PDAM Lematang Enim, TNI/Polri maupun perorangan yang telah dengan tulus dan ikhlas menunaikan kewajiban berzakat melalui Baznas Kabupaten Muara Enim.
Dirinya mengajak bersama untuk mendoakan keberkahan para muzakki yang telah berzakat melalui Baznas maupun seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam penyaluran zakat.
Lebih lanjut, dirinya mendorong seluruh pihak agar dapat menyalurkan zakat, infak dan sedekah melalui lembaga Baznas Kabupaten Muara Enim agar penyaluran efektif dan tepat sasaran guna mengurangi kesenjangan sosial, memperkuat persatuan dan kesatuan, serta menjaga kestabilan sosial.
Hal tersebut sejalan dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Muara Enim yang dituangkan dalam Peraturan Bupati Nomor 56 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Zakat Penghasilan dan Infaq ASN Pemkab. Muara Enim.(PINTAS)
No comments