Gelar Open House Cak Arlan Undang Masyarakat ke Yard Jalan Lingkar Timur
H Arlan Bakal Calon Walikota Prabumulih |
PRABUMULIH, BERITAONE. CO. ID--H Arlan atau Cak Arlan pada lebaran ini mengelar open house lebaran di hari H hingga H+1 di Yardnya berlokasi di Jalan Lingkar Timur Kelurahan Tanjung Raman, Kecamatan Prabumulih Timur.
Tujuan, salah satu kandidat Cawako Prabumulih 2024-2029 mengelar open house tidak lain guna bersilaturahmi dan tatap muka bersama masyarakat Kota Prabumulih ini.
Juga sekaligus, secara tidak langsung mensosialisasikan dan memohon dukungan kepada masyarakat Prabumulih terkait pencalonannya sebagai Cawako Prabumulih akan bersaing dalam Pilkada 2024 tahun ini.
Iyo deng, lebaran ini kita buka open house di Yard. Silakan datang dan berkunjung, kita terima masyarakat seluas-luasnya,” ujar Cak Arlan, sapaan akrabnya.
Lanjut ayah Leoni Ayu Pratiwi SH ini, akan menjamu tamu dan menyediakan aneka kuliner lebaran di Yardnya menyambut kedatangan masyarakat Prabumulih dalam suasana lebaran. “Akan kita layani secara baik masyarakat datang ke Yard kita dalam rangka silaturahmi lebaran,” ucapnya.
Ungkapnya, silaturahmi ini juga mengenalkan dirinya secara luas kepada masyarakat, akan mencalonkan diri sebagai Wako Prabumulih 2024-2029. “Semakin tahu dan kenal, jelas masyarakat nantinya tidak hanya mendukung tetapi memilih saya ketika Pilkada Prabumulih. Doakan saya, menjadi Wako Prabumulih. Saya berjanji akan bangun Prabumulih lebih baik dan sejahterakan masyarakatnya,” pungkasnya. (MM)
No comments