Suara Terbanyak Marta Dinata Terpilih Menjadi Ketua KPU Prabumulih
Marta Dinata Ketua KPU kota Prabumulih |
PRABUMULIH, BERITAONE. CO. ID-- Pasca dilantik oleh KPU RI pada Selasa, 9 Januari 2023 lalu, kelima Komisioner KPU Koto Prabumulih yakni Agus Salim, Vini Nurtawilia, Reza Amelia, Marjuansyah dan Marta Dinata menggelar rapat pleno perdana.
Rapat pleno yang diadakan di Kantor KPU Prabumulih, Kamis (11/12/2023) itu beragendakan pemilihan Ketua KPU dan pembagian divisi-divisi.
Setelah dilakukan voting dan berdasarkan suara terbanyak, akhirnya ditetapkan Marta Dinata sebagai Ketua KPU Kota Prabumulih.
Alhamdulillah, sebuah kehormatan bagi saya karena terpilih dan dipercaya sebagai Ketua KPU Prabumulih," ujarnya kepada sejumlah media.
Dikatakannya, walau baru beberapa hari dilantik, namun ia bersama komisioner lainnya akan segera tancap gas dalam bekerja, mengingat pelaksanaan Pemilu akan dilaksanakan beberapa minggu lagi.
Mengingat waktu pelaksanaan pemilihan tidak lama lagi, jadi langsung tancap gas. Dalam waktu 1 bulan jelang pemungutan suara adalah waktu yang krusial dalam melaksanakan tugas-tugas di KPU," terangnya
Lanjutnya, pihaknya akan segera melakukan koordinasi dengan seluruh stakeholder terkait dalam menyukseskan pemilu 2024.
Dalam waktu dekat kami akan segera menjalin komunikasi dan koordinasi dengan stakeholder terkait, karena pelaksanaan pemilu bukan hanya dari penyelenggara pemilu saja melainkan kerjasama yang baik dari semua pihak termasuk masyarakat," tuturnya.
Terakhir, ia mengajak kepada seluruh masyarakat Prabumulih untuk berpartisipasi menyukseskan pemilu 2024.
Kami mengharapkan partisipasi masyarakat meningkat, sehingga pelaksanaan Pemilu nanti sukses, aman dan damai, " pungkasnya. (Nal)
Diketahui, selain memilih ketua, dalam Rapat Pleno ke-1 KPU Prabumulih juga ditetapkan pembagian divisi yang terdiri dari :
Divisi Hukum : Agus Salim
⁃ Divisi Datin : Vini Nurtawilia
⁃ Divisi SDM : Reza Amelia
⁃ Divisi Teknis : Marjuansyah
⁃ Divisi KUL : Marta Dinata
Koordinator Wilayah :
⁃ Prabumulih Timur : Marjuansyah
⁃ Prabumulih Utara : Vini Nurtawilia
⁃ Prabumulih Barat : Reza Amelia
⁃ Cambai : Agus Salim
⁃ Prabumulih Selatan dan RKT : Marta Dinata (MM)
No comments