Ogan Ilir Juara Umum STQH Ke XXVII Tingkat Provinsi Di Lubuk Linggau..!!


OGAN ILIR- BERITA ONE.COM-Kafilah Kabupaten Ogan Ilir keluar sebagai juara umum pada Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadist (STQH) ke XXVII tingkat Provinsi Sumatera Selatan ,  yang di gelar di Kota Lubuk Linggau pada Minggu (21/05/2023)

Diketahui Kegiatan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) ke XXVII di Kota Lubuk Linggau ini digelar sejak 16 Mei 2023 lalu, bukan cuma di Kota Lubuk Linggau, sebelumnya Kabupaten Ogan Ilir juga meraih juara umum.Artinya, Kabupaten Ogan Ilir tahun ini sukses mempertahankan gelarnya.

"Alhamdulillah, tadi malam terakhir kegiatan STQH di Kota Lubuk Linggau, kita (Ogan Ilir) keluar sebagai juara umum," ujar Kepala Kesra Setda Kabupaten Ogan Ilir, Ahmad Albatani, S.Hi., M.Si pada awak media, Minggu (21/05/2023).

Ogan Ilir keluar sebagai juara umum, setelah meraih 6 emas, 4 perak, dan 2 perunggu.

 "Ini torehan yang luar biasa diraih kontingen kita," ungkap Albatani.

Hasil ini katanya, tidak terlepas dari support penuh yang diberikan Bupati Panca Wijaya Akbar, SH, Wakil Bupati H. Ardani, dan Sekda Muhsin Abdullah kepada qori dan qori'ah.

Dari awal, menurut dia Bupati sudah menekankan kepada official, qori dan qoriah agar menyiapkan diri sebaik-baiknya.

"Kita juga, kemarin dalam penjaringan tingkat Kabupaten juga dilakukan dengan selektif.

"Terimakasih kepada semua pihak terutama official dan peserta yang sudah berjuang semaksimal mungkin, untuk mempertahankan juara umum ini," tukasnya

Diketahui kegiatan STQH tingkat Provinsi Sumsel ini, Ogan Ilir mengutus 10 qori, 10 Qoriah dan 20 pelatih official dan juga pelatih official ini terdiri dari unsur LPTQ, Kemenag Ogan Ilir dan bagian Kesra Kabupaten Ogan Ilir.(Zaki)

No comments

Powered by Blogger.