Ketua DPRD Ogan Ilir Soeharto HS Pimpin Rapat Banggar KUA APBD 2023
OGAN ILIR--BERITA-ONE.COM-Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Ilir Soeharto Hasyim, pimpin rapat Bandan Anggaran Kebijakan Umum Anggaran (KUA) tahun 2023. di dampingi oleh wakil Ketua 1 Ahmad Syafe'i, dan Wakil Ketua 2 Wahyudi.ST.
Rapat Banggar tersebut,merupakan rapat lanjutan pembahasan prioritas plafon anggaran sementara APBD Kabupaten Ogan Ilir tahun 2023 ke depan.
Pantauan media ini, pada rapat tersebut, Ketua DPRD Ogan Ilir terlihat begitu detil dan cermat mempertanyakan apa-apa yang menjadi prioritas kegiatan yang akan dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir dalam penggunaan anggaran APBD tahun 2023 mendatang, pada Selasa (01/11/2022) bertempat diruang rapat Pimpinan DPRD Ogan Ilir, Tanjung Senai, Indralaya.
Rapat Banggar tersebut, dihadiri oleh Sekda Ogan Ilir, sejumlah Kepala Bagian OPD Pemkab Ogan Ilir, dan seluruh para Kepala Puskesmas yang ada di wilayah Kabupaten Ogan Ilir.(Zaki)
No comments