Bupati Panca Wijaya Akbar Umrohkan Santri Ogan Ilir Juara MTQ ke XXIX Provinsi Sumsel tahun 2022


OGAN ILIR--BERITA-ONE.COM-Untuk Memberikan penghargaan kepada para juara peserta MTQ ke XXIX , Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar memberangkatkan Umroh secara gratis kepada para Santri Ogan Ilir  yang berhasil menjadi  juara dalam MTQ ke XXIX tingkat Provinsi Sumatera Selatan tahun 2022.

Penghargaan pemberangkatan Umroh gratis yang diberikan Bupati Panca Wijaya Akbar tersebut,  merupakan sejarah baru  bagi Kabupaten Ogan Ilir, yang selalu akan dikenang sepanjang masa, yang di serahkan langsung secara simbolis oleh Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar, di gedung Caram Seguguk Pemkab Ogan Ilir, Selasa (31/5/2022).

Hadiah Umroh gratis yang berikan oleh Bupati Ogan Ilir ini, sebagai ungkapan rasa syukur dan bangga , karena untuk pertama kalinya Kafilah Ogan Ilir keluar sebagai juara umum pada gelaran Mutsabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Sumsel.

Dalam MTQ ke XXIX tersebut , Kafilah Ogan Ilir di nobatkan sebagai juara umum, setelah berhasil mendapatkan 18 emas, 9 perak, dan 6 perunggu. 

Selain memberangkatkan Umroh gratis Kepada para pemenang, sebagai ungkapan rasa Syukur dan Bangga ,  Bupati Panca Wijaya Akbar  pun memberikan reward berupa hadiah uang tunai bagi para Kafilah Ogan Ilir yang menjadi juara dalam MTQ ke XXIX tersebut, yaitu berupa uang tunai sebesar Rp 6 Juta  bagi Pemenang pertama, Rp 5 juta bagi pemenang Kedua, dan Rp 3 juta bagi pemenang harapan satu sampai ke bawah.(Zaki)

No comments

Powered by Blogger.