Pengurus KAMMI MUBA Resmi Dilantik
SEKAYU- BERITA-ONE.COM- Pengurus baru Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Komisariat Al Ayyubi dan Komisariat Rahmaniyah Kabupaten Musi Banyuasin resmi dilantik, Rabu (8/12/2021). Diwaktu bersamaan juga dilaksanakannya agenda Musyawarah Kerja Komisariat. Kedua kegiatan ini dilaksanakan di Auditorium Pemkab Muba.
Proses pelantikan dihadiri langsung oleh Plt Bupati Musi Banyuasin Beni Hernedi SIP, melalui Sekretaris Daerah Muba Drs H Apriyadi MSi, Wakil Ketua Komisi I DPRD Muba Iwan Aldes, Kapolres Muba/yang mewakili serta Kepala Perangkat Daerah Muba yang terkait.
Pada kesempatan ini Apriyadi mengatakan, makna dari ucapan yang telah diikrarkan oleh para Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Kabupaten Muba saat dilantik tadi, bukan hanya sebuah kata-kata. Namun lebih dari itu, apa yang telah diikrarkan ini harus bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
"Untuk itu, saya ucapkan selamat atas pelantikan kepengurusan baru KAMMI. “Semoga ananda sekalian yang terpilih pada hari ini dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya demi kemajuan organisasi dan juga ikut berkontribusi dengan baik di jajaran Pemkab Muba untuk mewujudkan Muba Maju Berjaya di Tahun 2022,"ucap Sekda Muba.
Lanjutnya, Setelah dilantik kalian harus membuat program kerja, konsolidasi organisasi. Manfaat dari organisasi ini sangat besar. Yang bisa menjadi peluang untuk kalian meneruskan estafet pembangunan di Muba.
Kami akan membuka diri. Serta akan menerima masukan dan saran yang konstruktif untuk menyukseskan pembangunan. Karena kolaborasi dan sinergitas antar semua pihak adalah kunci untuk mensukseskan daerah kita.
Mudah-mudahan dimasa yang akan datang kalian dapat menjadi pemimpin yang semakin baik untuk di Kabupaten Muba,"ujarnya.
Ketua Umum PD KAMMI Muba M. Apan menyampaikan, adapun tema yang diangkat pada pelantikan ini yaitu, “Merevitalisasi Kepemimpinan yang Progresif Menuju Kejayaan Indonesia 2024”. Hari ini ada 2 komisariat yang dilantik, Komisariat Al Ayyubi dan Komisariat Rahmaniyah untuk masa bhakti tahun 2021-2023.
"Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi atas keterbukaan Pemkab Muba yang sangat mensupport kegiatan pemuda daerah. Yang mana hingga saat ini tetap konsisten untuk membantu para pemuda melalui berbagai organisasi yang ada,"ungkapnya.
Sejak tahun 2018 Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) mulai terbentuk di Kabupaten Muba. Sampai saat ini jumlah Kader KAMMI sudah mencapai 110 orang. "Semoga kami yang hadir dan tergabung dalam organisasi ini dapat menjadi bibit pemimpin yang unggul dan baik untuk meneruskan berbagai program mulai yang ada di Muba,"harapnya.
Sementara, salah seorang Alumni KAMMI Musheni menuturkan, dirinya bangga sudah menjadi alumni dari Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Muba. "Adik-adik ku baru sudah dilantik disaksikan langsung oleh Sekretaris Daerah Muba, ayo tunjukkan bahwa kalian mampu berkontribusi baik dengan pemerintah. Bertindak kritis terhadap sesuatu yang janggal dan ikut menuntaskannya. Karena pemerintah tempat melahirkan suatu kebijakan untuk mensejahterakan masyarakat Muba. Jadi kita harus bisa bersinergi dan tetap kritis,"tandasnya. (RM)
No comments