Simpan 31 Paket Shabu dikantong Celana Pria Ini ditangkap Polisi


MUBA,BERITA-ONE.COM - Muzayan, (39) pengedar sabu ini ditangkap Satres Narkoba Polres Muba saat sedang berada di rumahnya di Dusun I Desa Pagar Kaya Kecamatan Sungai Keruh, Kabupaten Musi Banyuasin. Polisi menyita barang bukti 31 ( Tiga Puluh Satu ) Paket  yang diduga Narkotika Jenis Shabu dengan Berat bruto 7,42 ( Tujuh koma Empat Puluh Dua ) gram. 

Kasatres Narkoba AKP Jonroni, SH mewakili Kapolres muba AKBP Erlin Tangjaya, SH, S.ik mengatakan, petugas Sat reserse narkoba menemukan barang bukti yang diduga  narkotika jenis shabu yang disembunyikan di dalam kantong celana. 

"Pelaku kita amankan Kamis, (21/1/2021) Sore pukul 16.50 Wib dirumahnya" Kata Jon ditemui diruangan nya, Selasa, (26/1/2021).

Pelaku pengedar yang sudah menjadi target kepolisian ini sudah cukup lama mengedarkan sabu ini. 

Tak sampai disitu barang bukti lain yang turut disita diantaranya 1 (Satu) Buah wadah Plastik warna Hitam, 4 ( Empat ) Buah Plastik Klip Bening, 1 (Satu) Buah Sekop Plastik, 1 (Satu) Helai celana warna abu – abu merek Kendy, Uang Tunai Rp. 750.000; (Tujuh ratus Lima puluh Ribu Rupiah). 

"Sabu - sabu itu dipasarkan nya di wilayah Sungai keruh sekitarnya" Tambah kasat. 

Lanjutnya, Jonroni mengucapkan Terima kasih dan mengapresiasi peran masyarakat yang telah membantu dalam pengungkapan peredaran narkoba di kecamatan Sungai keruh Tandasnya. (RM) 

No comments

Powered by Blogger.