Kalapas Kelas IIB Sekayu Santuni 40 Anak Yatim Piatu


SEKAYU,MUBA,BERITA-ONE.COM -            Awal tahun 2021, puluhan anak yatim mendapatkan santunan yang disalurkan oleh Keluarga Besar Lapas Sekayu, Sebanyak 40 anak Yatim/Piatu dan kaum duafa dari Panti Asuhan Elnusa yang diasuh oleh Ibu Nurjana, Jumat (1/1/2021), Talang Jawa, Kelurahan Balai Agung, Kecamatan Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin.

Kepala Lapas Sekayu Jhonny H. Gultom mengatakan, kegiatan ini sebagai rasa syukur kepada Tuhan yang Maha Esa Allah SWT karena berkat limpahan rahmat dan karunianya sehingga Lapas Sekayu bisa melaksanakan tugas dengan aman dan kondusif sejak bulan Januari sampai desember 2020 dan mewujudkan cinta kasih sesama insan manusia di dalam mengawali tahun 2021. 

Tentu hal tersebut dengan harapan Lapas Sekayu bisa senantiasa ora et labora (bekerja sambil berdoa) sehingga Lapas Sekayu selalu dalam keadaan aman dan kondusif,” ujar pria yang sering disapa Jhonny itu.

Jhonny berharap, selanjutnya keluarga Besar Lapas Sekayu senantiasa diberikan kekuatan dalam menjalankan tugas pembinaaan dan pengamanan warga binaan pemasyarakatan serta selalu diberikan kesehatan dan kekuatan oleh Allah SWT. 

Dalam kegiatan yang dilakukan di awal tahun 2021 Bersama Jhonny H. Gultom beserta para pejabat struktural dan staf telah menyampaikan bantuan berupa barang kebutuhan pokok bagi anak-anak dan kaum duafa di panti asuhan Elnusa sekayu.

“ Kami berharap dengan adanya bantuan yang diberikan ini, dapat meringankan sedikit beban keperluan sehari – hari serta bermanfaat bagi anak anak dan kaum duafa yang ada di panti asuhan Elnusa ini ,” Tandasnya. (RM)

No comments

Powered by Blogger.