Dandim 0402 OKI-OI : Vaksin Corona Sinovac Aman Untuk di Gunakan..!!


OGAN KOMERING ILIR-BERITA ONE.COM--Sebagai orang Pertama di Vaksinasi Sinovak Covid-19, Komandan Daerah Militer (Dandim) O402 OKI-OI Letkol CZI Zamroni mengatakan vaksin Sinovak aman untuk di gunakan sebagai pencegah Covid-19.

Hal tersebut di sampaikan langsung oleh  Dandim 0402 saat melakukan vaksinasi sinovak di Rumah Sakit Umum Daerah Ogan Komering Ilir ( OKI) Senin (18/1/2021).

" Saya sebagai orang pertama di vaksin sinovac di OKI tidak ada masalah apa-apa setelah dilakukan vaksinasi, kalau adanya isu bahwa vaksin sinovac ini berbahaya untuk di gunakan itu semua tidak benar, hari ini Saya telah membuktikan sendiri " Terang Dandim  

Selain itu Dandim juga menghimbau kepada Masyarakat supaya tidak takut untuk di vaksin Sinovac

" Saya menghimbau kepada Masyarakat jangan takut untuk di vaksin, Vaksin Sinovac ini Aman untuk digunakan " Ujar Dandim

Vaksinasi Sinovac tersebut , di ikuti juga oleh Para Forkopinda lingkungan Pemerintahan Kabupaten OKI , yaitu, Bupati, Kajari, Ketua DPRD , dan Kapolres. namun dari sederatan Forkopinda tersebut,  hanya Dandim 0402 Letkol Zamroni yang dapat dilakukan vaksin sinovac, sebab  Ke 4 unsur Pimpinan Daerah yang lainnya sedang mengalami tensi  darah yang tinggi serta mempunyai riwat penyakit bawaan.

Menurut keterangan petugas medis yang melakukan vaksin, pasien yang sedang mengalami tensi darah yang tidak normal dan mempunyai riwat penyakit bawaan tidak diperbolehkan di vaksin,  alasannya takut terjadi Kompilasi akibat reaksi obat vaksin.

" Untuk sementara Saya bersama Kapolres , Ketua DPRD, dan Kajari belum dapat di vaksin sinovac , karena ketika dilakukan cek up , Kami sedang mengalami tensi darah yang tinggi, jadi  hari ini Kami ditunda dulu untuk dilakukan vaksinasi, Kita menunggu keterangan dari Petugas Medis,  begitu sudah dinyatkan normal Kami Siap Kapanpun untuk di vaksin " Terang Bupati OKI Iskandar 

Kabupten Ogan Komering Ilir (OKI) merupakan Daerah Pertama dilaksanakannya vaksinasi Sinovak, dalam wilayah provinsi Sumatera Selatan.(zaki)

No comments

Powered by Blogger.