Kurang Perhatian Dari Pemkab Muara Enim Akses Jalan Sugih Waras-Tanjung Rambang Rusak Parah dan Berlubang.


MUARA ENIM, BERITAONE.COM.Diduga kurangnya perhatian dari pemerintah kabupaten ( pemkab ) Muara Enim akses jalan masyarakat dari kelurahan Tanjung Rambang kecamatan Rambang kapak tengah ( RKT) menuju Desa sumber rahayu kecamatan Rambang kabupaten Muara Enim rusak parah dan dipenuhi lubang.

Camat Rambang Heri Mulyawan SP MM saat dibincangi awak media Beritaone Kamis 15/10/2020 menjelaskan.

Sebenarnya akses jalan dari  Desa Sumber Rahayu kecamatan Rambang kabupaten Muara Enim ini merupakan jalan pintas warga masyarakat  untuk berbelanja ke Prabumulih.

Karena kota Prabumulih merupakan salah satu kota yang paling dekat dengan Desa Desa yang ada dikecamatan  Rambang ini jelas camat.

Tapi kami sebagai pemerintah yang ada dikecamatan Rambang ini akan berusaha untuk meminta kepada pemerintah Daerah Muara Enim supaya akses jalan yang melintasi Desa Sugih Waras -Pagar Agung -Tanjung Raya -Tanjung Dalam -Suka Rame Sugihan dan Desa Baru Rambang supaya diperbaiki.

Kasihan dengan para penguna jalan yang berkendaraan khususnya motor kalau tidak exstra Hati hati bisa berbahaya dan mengakibatkan kecelakaan apa lagi kalau hujan semua lobang yang ada dijalan akan tertutup oleh genangan air jelasnya.

Warga masarakat juga  berharap kepada pemerintah kabupaten Muara Enim supaya jalan yang meng hubungkan kecamatan Rambang kabupaten Muara Enim dengan kelurahan Tanjung Rambang kota Prabumulih sesegera mungkin untuk diperbaiki.

Seperti yang dijelaskan oleh salah seorang penguna jalan Heriyanto ( 48 ) warga Desa Baru Rambang saat dikonfirmasi oleh awak media beritaone mengatakan sebenarnya sudah ada perbaikan yang dilakukan oleh pihak pemda Muara Enim tapi tidak secara keseluruhan jalan diperbaiki hanya sistim tambal sulam dengan cor beton jelas Heri.

Kepala Desa Suka Rami Herman menjelaskan dan menyampaikan aspirasi dari masyarakat melalui  Berita-one.com agar kiranya pemerintah Daerah kabupaten Muara Enim dapat membantu warga masyarakat kecamatan Rambang untuk dapat memperbaiki pasilitas pembangunan jalan  yang rusak 

karena kian hari jalan ini tambah memprihatinkan pungkasnya.( yanto ).

No comments

Powered by Blogger.