Kecamatan Bayung Lencir Buka Gerai dan Laundry Masker Gratis


MUBA - Pemerintah Kecamatan Bayung Lencir Kabupaten Musi Banyuasin bersama Forkompincam membuka gerai dan laundry masker gratis bagi masyarakat di Kecamatan Bayung Lencir, Jumat (24/7/2020).

Langkah itu dilakukan sebagai bagian dari pencegahan penyebaran COVID - 19 dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah.

Gerai dan laundry masker gratis ini sengaja kita buka untuk memudahkan masyarakat dalam mendapatkan masker dan menjaga kebersihan masker itu sendiri," ujar Camat Bayung Lencir, M Imron.

Dihari pertama pembukaan, sambung Imron, sebanyak 3.000 masker disebar ke masyarakat. Jumlah itu dipastikan bertambah karena kegiatan tersebut dilakukan secara terus menerus pada masyarakat.

Jika ada yang ingin menyumbang masker, baik secara pribadi atau perusahaan, kita arahkan ke Zahra Laundry dan Queen Laundry di Kelurahan Bayung Lencir, dari sana masker akan dibagikan ke masyarakat. Termasuk juga yang ingin mencuci masker, dapat dilakukan secara gratis. Kegiatan ini berlangsung hingga batas waktu yang tidak ditentukan," beber dia.

Meskipun telah membuka gerai dan laundry masker gratis, Imron menegaskan, pihaknya bersama Forkompincam tetap melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar mematuhi seluruh protokol kesehatan yang telah ditetapkan.

Kita terus mengimbau masyarakat untuk bersama - sama mencegah pandemi COVID - 19. Mari kita biasakan hidup bersih dan sehat, selalu menggunakan masker, cuci tangan, dan menjaga jarak," imbau Imron.

Kapolsek Bayung Lencir AKP Jonroni Hasibuan, menambahkan, pihaknya selalu mendukung berbagai program untuk pencegahan COVID - 19, termasuk membuka gerai dan laundry masker gratis.

Sementara Itu Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex Noerdin Mengapreasiasi Program Kecamatan dan Sinergisitas kerja antar Forkopimcam yang saling mendukung dalam karya dan kinerja di wilayah masing masing untuk terus kompak membuat program program inovasi yang memudahkan masyarakat dalam mendapatkan pelayanan disegala bidang  diwilayah kerja masing masing

program ini bagus Ini upaya yang sangat baik dan bermanfaat bagi masyarakat, kita harapkan kesadaran masyarakat dalam menggunakan masker terus meningkat. Kita berharap seluruh jajaran forkopimcam di daerah Muba juga terus melakukan sosialisasi, baik soal pencegahan dampak COVID - 19," dan percepatan penanganan pemulihan ekonomi dengan melikbatkab pelaku pelaku usaha ekonomi kecil menengah diwilayah masing masing terang dia.

Sementara, salah satu warga Kelurahan Bayung lencir, Asep (30), mengatakan, dirinya sangat antusias dengan kegiatan gerai dan laundry masker gratis. "Ini kegiatan baik, saya dan masyarakat lainnya sangat senang dapat masker gratis dan tidak susah juga kalau ingin mencuci masker karena ada tempatnya dan gratis," tandas dia.(RM)

No comments

Powered by Blogger.