Ini Pesan Kadinsos Bireuen, Bagi Masyarakat Yang Belum Terima Sembako Segera Melapor

Kepala Dinsos Kabupaten Bireuen Mulyadi
Bireuen BERITA-ONE. COM-Dinas Sosial Kabupaten Bireuen,terus saja menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu di 609 Desa pada 17 Kecamatan Kabupaten Bireuen.

Penyaluran bantuan sembako diberikan pada masyarakat berdampak covid 19 berdasarkan data yang diverifikasi oleh para Keuchik,seperti dikatakan Kandinsos Bireuen, Mulyadi saat ditemui wartawan beritaone  beberapa hari lalu diruang kerjanya.

Terkait masih nanyak Masyarakat yang belum terima bantuan Sembako,Kandinsos Bireuen, Mulyadi menjelaskan untuk segera melapor ke pihaknya,begitu juga dengan Masyarakat yang punya Kartu Keluarga ( gantung) tinggal dirumah mertua atau orang tua sendiri ,yang ber status memiliki anak,menurut Mulyadi mereka juga nantinya akan diberikan bantuan Sembako, yang terpenting " kata Mulyadi setiap ada persoalan  di Desa mereka melaporkan  hal tersebut,kepada dirinya.

Kadinsos Bireuen, Mulyadi kepada  berita-one.com menambahkan bahwa dengan adanya  bantuan sembako ini, Masyarakat untuk selalu taat terhadap semua anjuran atau Himbauan dari Pemerintah,seperti tetap diam dirumah, pakai masker apabila mendesak pergi.dll

Bantuan sembako yang diberikan oleh Pemerintah, dalam hal mencegah penularan covid 19 dikalangan masyarakat luas, harapanya bantuan ini tidak dijual,dan bisa dimanfaatkan untuk memenuhi segala kebutuhan keluarga.( Hendra )

No comments

Powered by Blogger.