Intake Muara Sungai Selesai Dibangun, Pengaliran Air Bersih Masih Menunggu
Sementara untuk saat ini Pemkab PALI Baru menyelesaikan pembangunan jaringan di wilayah Kecamatan Tanah Abang, sedangkan untuk di Kecamatan Talang Ubi masih tahap pengerjaan karena sedikit ada kendala di boster Simpang Raja Kelurahan Handayani Mulia.
Dikatakan Bupati PALI Ir. H. Heri Amalindo, MM melalui Hilmansyah Plt Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman bahwa untuk jaringan Intake sedang pengerjaan dikawasan simpang raja
" Ya Sedang dikerjakan dikawasan Simpang Raja untuk transfer air ke Talang Ubi Pendopo " Ujar Kadin Perkim ,Rabu (8/4/2020)
Selesai satu titik ini nanti masyarakat sudah bisa menikmati air bersih dari jaringan baru tanpa adanya hambatan.
" Kalau ini sudah rampung dan air bersih sudah bisa dialirkan ke rumah-rumah pelanggan, Sedangkan untuk pengelolaan air bersih, dirinya menjelaskan bahwa sepenuhnya diserahkan ke PT Tirta PALI Anugerah","
" Jadi kami hanya sekedar membangun jaringan serta sarana lainnya. Kalau pengelolaan itu kembali pada PDAM yang dikelola PT Tirta PALI Anugerah," tambahnya.(SH)
No comments