Optimis Banyak dukungan..!! Ilyas Panji Alam, Borong semua Partai untuk pilkada 2020

Ketua DPD Partai Perindo Saat Menyerahkan Berkas Formulir Pendaftaran
OGAN ILIR-BERITA ONE.COM-Hampir seluruh partai politik yang ada dikabupaten Ogan Ilir , telah dilamar oleh H.M.Ilyas Panji Alam, untuk berkompotisi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar pada tahun 2020 nanti.

Kali ini gilirin Partai Perindo dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang dilamar H.M. Ilyas Panji Alam.  Senin (04/11/19).

Sampai saat ini Total Partai Politik yang telah dilamar Bupati Incumbent tersebut, sudah ada 9 (sembilan) Partai , yaitu, Partai PDIP, Partai NASDEM,  PPP ,  PAN,  GERINDRA, HANURA ,  PERINDO,  GOLKAR, dan PKB.

H.M. Ilyas Panji Alam, sangat optimis akan di didukung oleh Partai Politik yang telah Ia lamar atau Daftar

" Kami merasa optimis bakal didukung oleh partai politik yang telah di lamar, mengingat  mayoritas partai yang tempat Saya mendaftarkan Diri,  saat ini Sedang berkualisi di tingkat pusat, dengan PDIP , mudah-mudahan dalam Pilkada Ogan Ilir nanti pun sama , tetap tidak ada perubahan, namun  semuanya Kita kembalikan  pada hasil dari keputusan Pimpinan Pusat, Kita lihat saja  prosesnya nanti,  yang jelas untuk saat ini Kami sangat optimis dapat dukungan dari semua Partai yang ada " Jelasnya

Saat pengambilan berkas formulir pendaftaran di Partai Perindo , H.M.Ilyas Panji Alam dan Rombongan , di terima langsung oleh Ketua DPD Partai Perindo Ogan Ilir,  Haryata , dan Dewan Pengurus Partai lainnya.

Partai Perindo , membuka penjaringan pendaftaran Bakal Calon (Balon) Bupati Ogan Ilir priode 2020-2024,  mulai tanggal 04 November sampai dengan 20 November 2019 , terbuka untuk umum. (zaki)

No comments

Powered by Blogger.