Atlit Dayung PALI Raih 3 Emas, 2 Perunggu. Ketua Cabor Masih Belum Puas
PALEMBANG,BERITA-ONE.COM - Perhelatan hari kedua Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XI Sumatera Selatan dari Cabang Olahraga (Cabor) Dayung di kelas Ergometer dan Slalom Atlit Kabupaten PALI berhasil Memboyong 3 Medali Emas dan 2 Medali Perunggu, yang berlangsung di Danau Jakabaring Sport Center (JSC) Palembang, Senin (20/11/2017).
Dikatakan Junaidi, SE. MSi selaku ketua Cabor Dayung, " ini suatu kebanggaan, tentunya ini hasil kerja keras para Atlit dan doa masyarakat Kabupaten PALI dengan keberhasilan para atlit Dayung yang bisa memboyong 5 Medali pada hari ini, dan alhamdulilah dari Atlit Dayung, Kabupaten PALI, baru berumur empat tahun, namun bisa bersaing dan tidak dipandang sebelah mata oleh kabupaten/kota lain pada ajang Proprov ke XI di Palembang ", katanya.Lanjut Junaidi, Adapun para atlit yang berhasil meraih Medali, yakni. Cabor Dayung Nomor Ergometer putri kelas ringan atas nama Rahayu Ningtyas menyabet Medali Emas, Ergometer putra atas nama Alhafiz kelas ringan mendapatkan Medali Emas, Ergometer open putri mendapat Medali Perunggu atas nama Rani, Ergometer kelas open putra Medali Perunggu atas nama Diki Aria, serta kelas Dayung Slalom atas nama Boysandi mendapat Medali Emas, dan semua ini karena keseriusan para atlit berlatih selama lebih kurang 2 bulan menjelang Porprov ini, jelasnya.
Dengan perolehan ini, Masih Junaidi. " Selaku ketua Cabor masih belum puas dengan perolehan sementara, namun kita masih mempunyai 14 jenis lagi yang akan mendulang Medali Emas, dan kita Optimis dari 14 tersebut 7 lagi yang akan mempersembahkan Medali Emas untuk Kabupaten PALI, mohon kepada seluruh masyarakat Kabupaten PALI, khususnya seluruh Kontingen mendoakan perjuangan atlit Dayung supaya bisa menambah pundi - pundi Medali Emas kedepan, harapnya.
Sementara itu, Ketua Kontingen Hendrik A Halim mengungkapkan, sangat berterimakasih atas kerja keras atlit Dayung yang bisa memboyong 5 Medali. Tentunya ini suatu prestasi yang membanggakan dari Cabor Dayung, dan muda - mudahan kedepan apa yang diharapkan ketua Cabor Dayung dengan menambah 7 Medali Emas dapat tercapai. " Kita doakan Saja ", tandasnya. (SH)
No comments