Masyarakat PALI Keluhkan Lambanya Pembuatan E-KTP

Rismaliza, SH.MSi
PALI,BERITA-ONE.COM - Masyarakat Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) khususnya Kecamatan Talang Ubi keluhkan lamanya proses pembuatan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP) hingga berbulan-bulan.Membuat Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil angkat bicara.

"Kita akui dari bulan Juni 2016 sampai sekarang E-KTP sebanyak 9.767 belum dicetak dikarenakan Blangko dikirim dari pusat terbatas,untuk ditahun 2017 Blangko E-KTP dari pusat belum dikirim.Solusinya kita buat KTP sementara ",ucap Rismaliza, SH.MSi Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil diruang kerjanya,Selasa (24/1/2017).

Lanjut Risma mengatakan,"Kalau untuk Kartu Keluarga (KK),Akta Kelahiran dan lainnya kita tidak punya masalah hanya E-KTP saja,kepada seluruh warga PALI yang ingin membuat dan mendapatkan E-KTP bisa menunggu dengan sabar, karena jika nanti Blankonyo sudah ada, kami siap membantu dan dengan senang hati siap melayani seluruh warga yang ingin mendapatkan E-KTP PALI,pungkasnya.

Sementara itu,Joko (35) warga Kecamatan Talang Ubi mengatakan,sangat mengeluhkan dengan lamanya proses pembuatan e-KTP hampir 4 bulan belum selesai."Staf Capil selalu mengatakan bahwa e-KTP dalam proses dan Blangko sudah habis, saya jauh - jauh dari Desa sudah berulang kali datang ke kantor capil, namun tidak ada hasilnya sama sekali",katanya.(SH)

No comments

Powered by Blogger.