Melestarikan Bantaran Sungai,PT.Pertamina EP Field Adera Tanam 4 Ribu Pohon

PALI  ,BERITA-ONE.COM – Untuk melestarikan lingkungan,di Desa Betung Selatan, Kecamatan Abab, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI),PT.Pertamina EP Field Adera,tanam pohon di Sepanjang Bantara Sungai Batang Hari, dengan panjang 10 Kilometer, Minggu (13/11/2016).

Manager Adera yang diwakili Syafruddin Sanny, didampingi Asisten Manager Petroleum Engineering, mengungkapkan bahwa kegiatan ini guna melestarikan lingkungan, dengan menanam pohon sebanyak 4 ribu.Penanaman dilakukan di Sepanjang Bantaran Sungai Batang Hari, Kegiatan ini diselenggarakan oleh PT.Pertamina EP Adera Field bekerjasama dengan KUB Kreatif Sentul Kecamatan Abab selaku mitra binaan CSR Pertamina Field Adera,ucapnya.

“Dipilihnya bantaran sungai sebagai lokasi penghijauan, karena saat ini erosi akibat aliran sungai yang terjadi di daerah-daerah di bantaran sungai di Kabupaten PALI semakin meningkat, Erosi dapat berdampak besar pada kehidupan masyarakat,Oleh sebab itu kita lakukan pencegahan melalui penanaman pohon, sekaligus dapat menyumbang oksigen, dan mengurangi emisi gas karbon di lingkungan kita,“ujarnya.

Ia meminta dukungan dari semua pihak, agar dimasa yang akan datang produksi migas PALI semakin meningkat dan dijauhkan dari segala halangan rintangan maupun musibah, dan apa apa yang selama ini telah terjalin dengan baik hendaknya dapat dipertahankan dan ditingkatkan,harapnya.

Sementara Itu Camat Abab, Arpan, mengucapkan terima kasih kepada perusahaan pertamina EP Field Adera yang telahmenyalurkan CSR-nya, dalam upaya pelestarian lingkungan.Kegiatan yang dilakukan oleh KUB Kreatif Sentul dan Pertamina Field Adera, ini adalah sesuatu kegiatan yang penuh inisiatif karena peduli terhadap tanaman yang sudah mulai langka yaitu sentul atau kecapi,katanya.

Turut hadir dalam kegiatan dari BP4K KabupatenPali, dan BP3K Kecamatan Tanah Abang, Ketua KUB Kreatif Sentul,PemukaMasyarakat, tokoh Agama, dan tokoh pemuda serta warga Desa Betung Barat, Betung Induk, Betung Utara dan Betung Selatan.(SH)

No comments

Powered by Blogger.