Tidak Ada Menaikkan Tarif Travel
PALI,BERITA-ONE.COM-Menjelang
lebaran Idul Fitri 1437 Hijriah, biasanya masyarakat liburan mudik,
khususnya tarif mobil travel, jurusan Pendopo menuju ke kota Palembang,
Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo), kabupaten
Penukal Abab Lematang Ilir (Pali), melarang menaikkan ongkos.
Dikatakan
Kadishubkominfo Agen Eleidi, menjelang liburan hari raya Idul Fitri
1437 Hijriah, biasanya masyarakat pulang kampung, dan tidak lonjakkan
penumpang, dilarang menaikkan harga ongkos travel, apalagi ini mobil
pribadi, disini belum bisa menertibkan mobil plat hitam, karena belum
ada tempat khusus travel (PO). Selasa (28/6)
"Saya
sudah berencana satu tahun lebih, merencanakan untuk penempatan khusus
travel, dan sudah koordinasi dengan masyarakat agar bisa bersatu untuk
membuat PO, khusus travel agar bisa tertib, dan bisa mematuhi aturan
pemerintahan daerah, " ujarnya.
Ia menambahkan
menjelang lebaran hari raya, sudah memasang posko pemantau mudik, untuk
menertibkan lalulintas, disini SKPD Dishubkominfo, Polsek Talang Ubi,
Dinkes, Pramuka dan lainnya, untuk pemasangan posko tersebut di
tempatkan di Jalan Merdeka, kelurahan Talang Ubi Timur, kecamatan Talang
Ubi.
"Saya mematiskan bahwa wilayah ini aman,
dan tidak ada kemacetan di jalanan, serta sudah dikerahkan seluruh
petugas Dishub untuk standbay memonitoring lalulintas, disini pihaknya
berupaya semaksimal mungkin, meningkatkan kinerjanya, " tutupnya.(MK)
No comments